Review

Angry Birds 2 Jadi Tontonan Seru Di Akhir Pekan

62
×

Angry Birds 2 Jadi Tontonan Seru Di Akhir Pekan

Share this article

LASAK.iD – Siapa yang tidak kenal dengan karakter burung merah pemarah yang dikenal dengan nama Angry Birds. Pada tahun 2009 lalu, Angry Birds muncul sebagai sebuah permainan puzzle video yang dikembangkan perusahaan asal Finlandia bernama Rovio Entertainment.

Angry Birds kemudian menjadi salah satu game tersukses di dunia.  Tercatat lebih dari 2 miliar unduhan di seluruh dunia hingga tahun 2014 dan menjadi game terfavorit khususnya untuk anak-anak. Kesuksesan Angry Bird membuat permainan tersebut dilirik banyak rumah produksi untuk dijadikan sebuah film layar lebar.

Di bawah nama besar Columbia Pictures, Sony Pictures Animation dan juga Rovio Animation, film Angry Birds akhirnya diproduksi. Masih dengan format animasi, film bergenre action, adventure dan comedy pertamanya tayang pada summer 2016 lalu.

Sutradara sebelumnya, Clay Kaytis dan Fergal Reilly sempat mengatakan tidak memiliki formula khusus dan hanya ingin bersenang-senang dalam proses produksi. Justru hal tersebut meraih sukses besar dengan pendapatan mencapai $ 111 juta atau lebih dari 1.5 triliun rupiah (kurs saat ini) dari penayangannya di seluruh dunia.

Tidak berhenti di satu film, 3 tahun setelahnya tepat Agustus 2019 ini, film kedua dari Angry Birds siap tayang. Untuk di tanah air, film yang kini di sutradarai Thurop Van Orman dan John Rice akan mulai tayang pada hari Jum’at (16/8/2019).

Sebagai film pertama apalagi diadaptasi dari sebuah game cerita yang ditawarkan lebih kepada sebuah perkenalan. Sekaligus adaptasi penonton untuk hal yang pastinya banyak diubah sebagai bentuk penyesuaian ke dalam bentuk film layar lebar.

Film keduanya menjadi lanjutan dan pengembangan dari permainannya sekaligus cerita film sebelumnya. Tidak ingin monoton dengan menampilkan permusuhan dari karakter burung dan babi saja. Film yang kini di sutradarai Thurop Van Orman menghadirkan hal baru secara karakter dan cerita.

Ada beberapa karakter yang menjadi highlight di film Angry Birds 2. Karakter-karakter ini bukan hanya sebagai pelengkap namun memiliki peranan penting dalam cerita sebagai karakter antagonis maupun protagonis.

Salah satunya hadir dari Zeta, sosok burung dengan warna ungu putih dipilih untuk menjadi karakter antagonis lainnya dalam film. Digambarkan sebagai burung pedendam karena rasa sakit hati di masa lalu kepada Mighty Eagle (penjaga pulau burung).

Ada juga karakter Silver yang merupakan ilmuan pintar dari pulau burung dan adik dari Chuck (burung kuning). Menariknya kehadiran karakter Silver bukan hanya menambah warna secara cerita namun memperkuat karakter utamanya, yaitu Red.

Lebih mencuri perhatian justru hadir dari karakter Zoe, Vivi dan Sam-sam. Kehadiran ketiga karakter anak kecil dari pulau burung awalnya cukup membuat bingung. Terkesan hanya sebuah selingan atau pemanis dari cerita utamanya menyelamatkan pulau burung dan pulau babi.

Ternyata ketiganya bersama anak kecil dari pulau babi memiliki peranan cukup krusial dari ending ceritanya. Bahkan bisa disebut penyelamat sebenarnya dari pulau burung dan pulau babi yang diambang kehancuran.

Cerita yang dihadirkan cukup menarik dan sedikit diluar ekspektasi. Biasa disuguhkan dengan pertikaian antara pulau burung dengan pulau babi, kali ini sedikit berbeda, tetap mempertontonkan keseruan itu, namun hanya diperlihatkan diawal filmnya saja. Selebihnya penonton akan melihat kerjasama antara Red dan Loenard, untuk menyelamatkan kedua pulau dari serangan Zeta.

Kehadiran karakter burung betina bernama Silver juga cukup mengejutkan. Adik dari Chuck, sang burung kuning mampu membuat Red luluh. Bahkan lebih dari itu mampu membuat hati Red yang keras dan tertutup terhadap burung betina bisa menjadi lunak. Itu sebagian kecil cerita menarik dari sekuel Angry Bird yang mulai tayang Jum’at ini.

Terlepas dari itu, film yang juga membawa unsur komedi ini untuk sebagian jokes yang dihadirkan kurang mengena, bahkan terkesan garing. Khususnya yang dihadirkan dari sederet karakter utamanya. Kelucuan yang mengena hadir dari 3 karakter anak dari pulau burung, yaitu Zoe, Vivi dan Sam-sam.

Seperti dijelaskan sebelumnya, ketiganya memiliki peranan yang cukup krusial ternyata membawa kelucuan tersendiri untuk di tonton. Dan juga ketiganya bisa membawa cerita tersendiri walau masih bagian dari film yang sama.

Disamping kurang atau lebihnya film Angry Birds 2, film ini cocok menjadi tontonan keluarga di akhir pekan. Meski menjadi tontonan semua usia, namun pendampingan orang tua juga penting mengingat karakter utamanya, si burung merah pemarah bernama Red.

Production company: Columbia Pictures, Sony Pictures Animation, Rovio Animation

Distributor: Sony Pictures Releasing

Cast: Red (Jason Sudeikis), Chuck (Josh Gad), Bomb (Danny McBride), Mighty Eagle (Peter Dinklage), Chuck’s sister Silver (Rachel Bloom), Leonard (Bill Hader), Courtney (Awkwafina), Garry (Sterling K. Brown), Zeta (Leslie Jones)

Director: Thurop Van Orman

Screenplay: Peter Ackerman, Eyel Podell, Jonathon E. Stewart

Producers: John Cohen

Duration: 96 minutes

(Sarah)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x