Music

Alur Bunyi Dibuka Dengan Konser Astha Dari Mery Kasiman

140
×

Alur Bunyi Dibuka Dengan Konser Astha Dari Mery Kasiman

Share this article

LASAK.iD – Festival Alur Bunyi yang diinisiasi oleh Goethe-Institut Indonesien tahun ini memasuki gelarannya yang ke-7. Seri konser eksperimental kontemporer menghadirkan kolaboratif sejumlah musisi dan seniman Indonesia.

Pembuka dari seri konser Alur Bunyi 2023 oleh pianis Mery Kasiman yang digelar pada Kamis (4/5) lalu bertempat di GoetheHaus Jakarta. ‘Astha‘ atau bermakna ‘delapan‘ dalam bahasa Sansekerta tema yang diusung. Mery Kasiman banyak membawa unsur dari angka yang dikenal pula dengan istilah infinity atau takhingga.

Di mana merepresentasikan delapan unsur kesentosaan hidup, yaitu keluarga, sahabat, kesehatan, pendidikan, kemerdekaan, cita-cita, cinta dan kedamaian. Yang tergambar dalam persembahan musik akustik dan elektronik dari delapan musisi melalui delapan karya puitis yang dikemas dengan musik klasik dan elektronik.

Sejujurnya nama Astha itu karena delapan musisi yang terlibat. Satu kata terus simple dan pas saya cari banyak sekali arti yang baik. Untuk beberapa etnis masyarakat itu artinya keberuntungan“, ungkap Mery Kasiman.

Selama satu jam, konser Astha yang menghadirkan perpaduan musik berbeda genre mampu menghipnotis dan memanjakan telinga penikmat musik yang hadir. Ditambah dengan syair puisi modern karya dari sastrawan Zen Hae, yakni Dua Tangisan dan Di Halte Malam Jatuh. 

Sedangkan, puisi lainnya merupakan karya yang ditulis Dalilektra, seorang musisi dan vokalis yang juga terlibat dalam konser Astha. Dalilektra bersama Julian Abraham Marantika sendiri mewakili musik elektronik dengan memainkan modular synthesizer yang kontemporer.

Mery Kasiman (piano) bersama musisi lainnya, seperti Carmen Caballero Fernández (flute) dan juga string quartet, yaitu Dani Ramadhan (cello), Danny Robertus (violin), Sanjung Prima Cahaya Dewi (violin) dan Yasintha Pattiasina (violin) mewakili bagian dari musik klasik juga sedikit jazz.

Perpaduan yang menghasilkan musik apik pada konser Astha, ternyata menjadi karya orisinil yang diciptakan Mery Kasiman khusus untuk pembuka seri konser dari Alur Bunyi. Walaupun beberapa nama musisi yang terlibat menjadi pertama kali untuknya berkolaborasi.