ReviewCinemaFilm

Review: Harold and The Purple Crayon, Petualangan Karakter Komik di Dunia Nyata

322
×

Review: Harold and The Purple Crayon, Petualangan Karakter Komik di Dunia Nyata

Share this article

Harold and the Purple Crayon sebagai film adaptasi pertama dari karya klasik anak-anak tercinta yang telah memikat pembaca muda selama beberapa dekade.

LASAK.iDSony Pictures Releasing merilis film terbaru di akhir Agustus ini. Berbeda dari rentetan film dengan tema yang serius sebelumnya, kali ini sebuah live-action family adventure comedy berjudul Harold and the Purple Crayon. Film berdasarkan buku anak-anak tahun 1955 dengan judul sama karya kartunis dan penulis buku anak-anak, Crockett Johnson.

Harold and the Purple Crayon menjadi buku populer di kalangan keluarga sejak 1955 hingga saat ini. Terbukti, dari pernyataan aktor Zachary Levi yang memerankan Harold, karakter utama untuk versi live-action menjadi penggemar bukunya. Bahkan Zachary Levi menjadikan bukunya untuk menjadi bahan bacaan untuk anak-anaknya sejak kecil.

Harold and the Purple Crayon juga diketahui sebagai film adaptasi pertama dari karya klasik anak-anak tercinta yang telah memikat pembaca muda selama beberapa dekade. Untuk penyesuaian dalam format live-action memang dilakukan perubahan yang cukup signifikan terutama pada karakter.

Penyesuaian karakter dan cerita

  • Karakter

Cerita dari buku Harold and the Purple Crayon tentu sudah melekat untuk para pembacanya terdahulu maupun pembacanya saat ini. Kemudian cerita bukunya dibuat dalam format lain berupa film layar lebar, akan selalu ada pro dan kontra. Kaitannya dengan sajian seperti apa yang akan diberikan pembuat film untuk penggemar bukunya.

Format film tidak bisa menampik akan ada perubahan yang dilakukan untuk sebuah penyesuaian secara sajian audio visual. Misalnya, pada karakter mungkin akan menambah atau justru menghilangkan sebuah karakter. Pada sisi cerita pun bisa dilakukan hal yang sama, walau seringnya lebih kepada perubahan pada konflik ceritanya. Seringnya, untuk membuat lebih relate dengan kehidupan saat ini.

Untuk format live-action dari Harold and the Purple Crayon, penulis skenario filmnya, David Guion dan Michael Handelman mengubah pada Harold, karakter utamanya ceritanya. Di mana, pada bukunya Harold diceritakan sebagai anak balita berusia 4 tahun dengan romper berwarna biru.

Di filmnya kini, David Guion dan Michael Handelman mengubah karakter Harold menjadi sosok orang dewasa tetapi dengan ciri khasnya mengenakan romper birunya (pada awalnya). Hingga akhirnya menyesuaikan dengan dunia nyata walau masih dengan warna biru.

Tak ingin juga menghilangkan sisi dari fantasi anak-anak di dalamnya, penulis menggantikannya dengan karakter lain yang tentunya anak-anak bernama Mel. Anak laki-laki yang memiliki khayalan tak terbatas seperti halnya Harold. Sayangnya, hal itu justru membuat Mel mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari teman sekolahnya.

Sama juga dengan bukunya, Harold and the Purple Crayon format live-action tetap menghadirkan karakter antagonis untuk menguatkan sisi konflik ceritanya, yang karakternya diwakili sosok Gary Natwick. Pustakawan sekaligus penulis buku nyentrik yang sebenarnya memiliki khayalan tidak biasa seperti halnya Harold dan Mel.

Karyanya yang terlalu nyentrik ini pula, Gary tidak memiliki kesempatan untuk menerbitkan bukunya. Sedihnya, keberadaannya seakan tidak pernah terlihat oleh orang banyak. Obsesi yang membuatnya memiliki tujuan berbeda dan nakal setelah mengetahui kekuatan yang dimiliki krayon ungu Harold.

  • Cerita

Ceritanya pun ikut menyesuaikan, David Guion dan Michael Handelman tentu dalam koridornya pada buku, namun mengubah dengan cara yang berbeda sesuai kebutuhan sajian film. Garis besarnya tentu kaitannya dengan petualangan Harold dan krayon ungu ajaib miliknya, menjelajah berbagai tempat dan pencarian jalan kembali atau pulang.

Itulah seakan kalimat ‘mencari jalan pulang‘ bisa dikatakan kunci yang juga menjadi benang merah filmnya. Pencarian yang berbalut petualangan yang seru dengan konflik yang dikemas ringan, karena filmnya memang diperuntukkan untuk tontonan keluarga walau fokus tetap pada anak-anak.

Pengubahan karakter dan alur cerita akhirnya membuat konflik filmnya berfokus pada dua karakter sentral, tentu utamanya pada Harold dan lainnya remaja bernama Mel. Keduanya mewakili benang merah ‘mencari jalan pulang‘ tetapi dengan sajian konflik yang berbeda.

Harold lebih kepada pencarian sosok orang tua/ narator/ Crockett Johnson (dikiaskan sebagai rumah), yang secara misterius menghilang setelah terbangun di satu hari. Ini pun dibuat berbeda dengan bukunya, seperti dikatakan sebelumnya mengikuti karakter Harold yang digambarkan sebagai orang dewasa dalam filmnya.

Untuk Mel, ingin kembali “pulang” ke rumah dengan suasana hangat dan penuh kebahagiaan seperti sedia kala saat ayahnya masih ada. Saat segala imajinasi liar Mel ada yang mengiyakan. Namun, semua berubah saat sang ayah tiada yang membuatnya seakan hidup di dunianya sendiri dengan imajinasinya.

Untuk karakter Mel yang memang masih anak-anak konfliknya tentu menyesuaikan, walau bisa dikatakan cukup template dengan film lain yang fokusnya karakternya pada anak-anak. Misalnya, karakter anak yang digambarkan hidup dengan orang tua tunggal, punya konflik dengan kesendirian yang membuatnya tidak mudah bergaul, memiliki imajinasi tersendiri dan korban bullying di sekolah.

Di sisi lainnya, meski menjadi sebuah live-action, rasa akan dunia bukunya tetap di bawa yang disajiankan dengan animasi. Sebenarnya, ini pun hanya pengantar di awal film dan penutup di akhir filmnya. Untuk visual effect ini pun cukup ramah dan tidak juga yang berlebihan untuk anak-anak.

Termasuk juga, visual effect yang tersaji untuk adegan-adegan Harold dan Mel maupun Gary ketika menggunakan krayon untuk mengekspresikan imajinasi mereka. Selain, hal ini memang menjadi nyawa dari cerita asli dari Harold and the Purple Crayon adalah krayon dan imajinasi.

Sajian yang mungkin bisa membuat semangat anak-anak saat menontonnya, dengan menggabungkan adegan nyata (live-action) dengan animasi. Penggunaan warna ungu juga krayon cukup menjadi daya tarik untuk dilihat mata tak hanya anak-anak tetapi juga orang dewasa.

Selain berdasarkan buku, ini menjadi cara ramah untuk menyampaikan pesan dari cerita filmnya untuk anak-anak walau sebagian besar dibawakan orang dewasa. Yaitu, tentang setiap individu punya imajinasi sendiri yang tidak terbatas, anak-anak tetap butuh orang dewasa dan banyak pesan lainnya. Tapi tetap anak-anak yang usianya di bawah 5 tahun harus dalam penjelasan orang dewasa.

Review

Secara keseluruhan filmnya cukup menarik dengan keseruan khas film anak-anak produksi hollywood. Penggabungan dunia imajinasi (animasi) dengan dunia nyata yang cukup menjadi daya tarik untuk tetap membawa keotentikan dengan bukunya. Keterlibatan Zachary Levi sebagai Harold cukup menjadi sentral dari komedi filmnya.

Seperti diketahui, di banyak judul film, aktor satu ini selalu hadir dengan perannya yang membuat tawa penikmat film. Bahkan untuk perannya sebagai superhero. Hal yang kembali dilakukannya untuk film Harold and the Purple Crayon. Secara jokes, sebenarnya yang dilontarkan oleh Zachary Levi dan pemain pendukung lainnya bukan yang boom untuk membuat tertawa lepas.

Tapi hampir setiap adegan dari awal film hingga selesai selalu ada tawa kecil di wajah penonton, selain adegan sedih loh. Hanya ada beberapa adegan dengan jokes yang membuat terbahak-bahak. Cukup menyenangkan untuk menonton filmnya, walau memang konflik yang dihadirkan untuk karakter pendukung lainnya cukup sering digunakan untuk ramah anak-anak.

Seperti bukunya, film ini penuh dengan fantasi dari dunia anak-anak yang penuh kesenangan dan kebebasan. Meski dalam versi filmnya ada perubahan signifikan yang dilakukan terutama secara karakter dan ceritanya itu sendiri. Hal yang menggambarkan bukunya tetap ditampilkan, salah satunya tetap tersajinya kue pai.

 

Production company: Columbia Pictures, Davis Entertainment, TSG Entertainment
Distributor: Sony Pictures Releasing
Cast: Zachary Levi (Harold), Lil Rel Howery (Moose), Benjamin Bottani (Mel), Jemaine Clement (Gary Natwick), Tanya Reynolds (Porcupine), Alfred Molina (The Narrator/Crockett Johnson), Zooey Deschanel (Terri), Ravi Patel (Prasad), Camille Guaty (Junior Detective Silva), Pete Gardner (Detective Love), Seth Robbins (Oscar), etc
Director: Carlos Saldanha
Screenwriter: David Guion, Michael Handelman
Producers: John Davis
Duration1 hours 30 minutes

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

14 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Techno rozen
25 days ago

Techno rozen This is really interesting, You’re a very skilled blogger. I’ve joined your feed and look forward to seeking more of your magnificent post. Also, I’ve shared your site in my social networks!

Techno rozen
23 days ago

Real Estate Pretty! This has been a really wonderful post. Many thanks for providing these details.

Fourweekmba
23 days ago

Fourweekmba I like the efforts you have put in this, regards for all the great content.

BaddieHub
22 days ago

BaddieHub For the reason that the admin of this site is working, no uncertainty very quickly it will be renowned, due to its quality contents.

Dailymotion Downloader

Hi my loved one I wish to say that this post is amazing nice written and include approximately all vital infos Id like to peer more posts like this

Temp email
22 days ago

I share your level of appreciation for the work you’ve produced. The sketch you’ve displayed is elegant, and the content you’ve authored is sophisticated. Yet, you appear to be concerned about the possibility of heading in a direction that could be seen as dubious. I agree that you’ll be able to resolve this matter efficiently.

temp email
22 days ago

The degree of my admiration for your work is as substantial as your own sentiment. Your visual display is tasteful, and the authored content is stylish. However, you appear apprehensive about the possibility of delivering something that may be viewed as questionable. I believe you’ll be able to rectify this matter efficiently.

URL Shortener
19 days ago

Hey, Jack here. I’m hooked on your website’s content – it’s informative, engaging, and always up-to-date. Thanks for setting the bar high!

سورة البقرة مكررة

Your blog is a breath of fresh air in the often mundane world of online content. Your unique perspective and engaging writing style never fail to leave a lasting impression. Thank you for sharing your insights with us.

Nutra Gears
11 days ago

Nutra Gears very informative articles or reviews at this time.

businesstrick
10 days ago

Hi my loved one I wish to say that this post is amazing nice written and include approximately all vital infos Id like to peer more posts like this

largehints
8 days ago

My brother recommended I might like this web site He was totally right This post actually made my day You cannt imagine just how much time I had spent for this information Thanks

forbesblogs
5 days ago

Hi Neat post There is a problem along with your website in internet explorer would test this IE still is the market chief and a good section of other folks will pass over your magnificent writing due to this problem

14
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x