Nilai Sustainability Capai 25 Persen, Jadi Angin Segar Bagi Pelaku UMKM?
photo by Free-Photos dari Pixabay
Economy

Nilai Sustainability Capai 25 Persen, Jadi Angin Segar Bagi Pelaku UMKM? 

LASAK.iD – Selama 80 tahun OCBC NISP telah menjadi rekanan masyarakat Indonesia dengan memberikan berbagai layanan terkait keuangan. Dengan target tak sebatas para pelaku usaha dengan skala makro dan mikro maupun untuk perorangan. Melalui berbagai produk dan layanan berupa literasi keuangan, pemberdayaan UMKM dan sustainability yang terus berjalan hingga saat ini.

Setiap produk punya perannya masing-masing, didasarkan dengan kebutuhan dan kondisi dari masyarakat itu sendiri. Sustainability atau pembiayaan berkelanjutan menjadi salah satu fokus sejak beberapa tahun terakhir, yang kini memiliki ruang lebih luas dengan membaginya menjadi dua kategori, yaitu green dan gender. Hal ini pun melihat dari dua sudut yang berbeda, yaitu melindungi planet (green) dan meningkatkan kesetaraan (gender).

Melindungi planet (green) melalui pembiayaan ramah lingkungan yang mencakup KPR dan gedung yang ramah lingkungan hingga pembiayaan air, yang meliputi akses air minum bersih. Sedangkan untuk kesetaraan (gender) adalah pembiayaan untuk UMKM Woman atau pengusaha perempuan. Berdasarkan data yang dimiliki OCBC NISP, pengusaha wanita yang banyak bermunculan sebagian besarnya berasal dari UMKM.

Bahkan secara khusus, OCBC NISP meluncurkan program Woman Warrior pada November 2020 lalu. Sebagai bagian bentuk dukungan kepada UMKM Woman atau pengusaha wanita. Tak sebatas pada bantuan modal usaha, tetapi juga pembekalan usaha yang mencakup networking dan pembekalan tentang strategi penjualan, contohnya media sosial dan platform e-commerce. Begitu juga yang berkaitan dengan keuangan, seperti pajak.

Tentu ini menjadi modal bagi pengusaha untuk lebih survive di masa pandemi dan manfaat di masa yang akan datang. Tak di pungkiri, sektor UMKM yang paling cukup terdampak. Perlambatan pertumbuhan di tahun 2020 paling terasa.

Namun dengan berbagai produk dan layanan yang ditawarkan oleh OCBC NISP di tahun 2021 mampu membawa angin segar untuk pelaku UMKM secara luas atau UMKM Woman untuk tetap bertahan. Apalagi dengan nilai sustainability yang mencapai 25 persen.

Komentarlah yang bijak

Related posts