Economy

Jelang Idul Fitri PT. Laksana Optimis Penjualan Bus Capai 90 Persen

55
×

Jelang Idul Fitri PT. Laksana Optimis Penjualan Bus Capai 90 Persen

Share this article

LASAK.iD – Laksana sebuah perusahaan karoseri bus asal Ungaran, Semarang, tengah merayakan 45 tahun perjalanan sebagai bagian dari pembangunan industri transportasi di Indonesia. Puluhan ribu varian bus telah di produksi sejak berdirinya Karoseri Laksana hingga tahun 2021 lalu.

Keberadaan Karoseri Laksana untuk memenuhi kebutuhan konsumen dalam hal transportasi bus, seperti wisata, angkutan antar kota antar provinsi dan jenis angkutan lainnya. Inovasi pada setiap bus mencoba memenuhi ekspektasi konsumen pada elemen bus dari interior juga eksterior.

Inovasi yang terlihat dari varian bus terbaru Laksana yang baru-baru ini diluncurkan. Di antaranya, Bus Suites Combi Family Series, Bus Legacy Panorama, Bus Tourista, Maha Adventure dan Maha Family.

Karoseri kembali menata treknya untuk menjadi bagian dari kebangkitan transportasi bus di tanah air. Setelah mengalami mati suri selama lebih dari 2 tahun akibat pandemi covid-19.

Disinggung nilai penjualan, Stefan Arman, Technical Director PT. Laksana ungkapkan rasa optimisnya yang bisa mencapai angka 80 hingga 90 persen order bus di era new normal melalui varian bus terbaru.

Kita di tahun 2022 ini sangat optimis menjelang Idul Fitri, kembali pada 80 hingga 90 persen untuk order yang masuk seperti sebelum pandemi“, ungkap Stefan Arman.

Menilik keadaan di mana animo tinggi masyarakat juga operator bus yang kembali berinvestasi untuk kendaraan baru jelang Idul Fitri 2022.

Melihat animo masyarakat juga pengusaha operator bus untuk kembali berinvestasi mengadakan kendaraan baru. Jadi, saya kira kedepannya akan kembali bangkit industri kendaraan bus di Indonesia“, tambah Stefan Arman.