Review

Review: The Contractor, Kisah Perjuangan Para Ex Tentara

54
×

Review: The Contractor, Kisah Perjuangan Para Ex Tentara

Share this article

LASAK.iDThe Contractor merupakan film dengan genre action thriller terbaru dari STX Films. Chris Pine sebagai main character akan berperan sebagai James Harper, mantan U.S. Army Special Forces yang diberhentikan secara tidak terhormat.

Tak mendapatkan jaminan apa pun dari kesatuan, James dihadapkan dengan masalah pelik. Status lain sebagai pemimpin keluarga, James berkewajiban menafkahi istrinya, Brianne Harper (Gillian Jacobs) dan putranya, Jack Harper (Sander Thomas). Selepas berhenti dari kesatuan nyatanya James sulit mencari pekerjaan yang sesuai.

Situasi yang membuatnya sempat berada di titik nol. Sampai akhirnya bertemu kembali dengan Mike (Ben Foster), mantan tentara sekaligus atasannya saat masih di satuan khusus. Prihatin dan peduli kepada sahabatnya, Mike lalu menawarkan pekerjaan yang mampu menjamin kehidupan layak untuk keluarganya sampai waktu yang lama.

Sebuah agensi di bawah pimpinan Rusty Jennings (Kiefer Sutherland) yang mempekerjakan para ex-tentara. James dan ex-tentara lainnya tanpa tahu apa dan siapa yang berada dibalik agensi milik Rusty tersebut. Mereka hanya menunggu perintah untuk menjalankan sebuah misi tertentu yang mengandalkan intuisi mereka yang pernah menjadi tentara.

Itulah yang dilakukan James Harper, yang langsung mendapatkan misi mengawasi seorang ilmuwan bernama Salim Mohamed Mohsin (Fares Fares), yang diduga melakukan penelitian berbahaya. Setelah menjalankan sesuai instruksi, intuisi James berkata lain. Ia merasa ada yang salah dengan misi yang dilakukan. Salim yang seharusnya menyembunyikan hasil penilitiannya justru membeberkannya kepada James sebelum akhirnya dilumpuhkan.

Misi mereka ternyata diketahui pihak Jerman, yang membuat James, Mike dan dua rekan lainnya harus menghadapi unit kepolisian setempat. Baku tembak pun tak terhindarkan, sayang James harus kehilangan 2 rekannya yang lain karena tewas tertembak.

Sedangkan Mike terluka dan kehilangan cukup banyak darah karena tertembak di bagian kaki. Keduanya pun berhasil selamat karena pengalaman dan terlatih dengan baik untuk menghadapi masalah semacam ini.

Harus membopong sahabatnya dalam usaha melarikan diri, ternyata membawa masalah lain, yang membuat sakit pada cidera lutut yang dialami James kembali dirasakan. Namun sebelum itu dia berhasil membuat sahabatnya baik-baik saja.

Merasa cideranya akan menghambat mereka kembali ke titik persembunyian di kota. Keduanya sepakat melakukannya secara bergantian, Mike yang sudah pulih melakukannya lebih dulu. Selanjutnya James setelah melewati waktu berjam-jam sampai sakit di lututnya sudah membaik.

James harus melakukannya dengan susah payah untuk bisa mencapai titik yang ditentukan. Sesampainya di hotel James segera mengobati lututnya, namun setelah menunggu lama sahabatnya, Mike tak kunjung terlihat. Mulai kehabisan waktu, James melanjutkan untuk menyelesaikan misi, dengan perintah menyerahkan bukti misi di titik jemput yang ditentukan.

Merasa diawasi dengan berlebihan, kecurigaan James sejak awal semakin menjadi. Intuisi mendorong James untuk melawan perintah dengan membelot dan melarikan diri dengan membawa hasil misi ditangannya.

James yang terluka parah terus diburu jaringan Rusty, sampai akhirnya sempat diselamatkan oleh Virgil (Eddie Marsan). Sayangnya tak lama tempat tersebut diketahui oleh jaringan Rusty dan membuat Virgil terbunuh. Dengan susah payah, James berhasil kembali ke Amerika.

Saat di Jerman, James berjanji untuk memberitahukan keluarga Mike jika dirinya tidak selamat. Itulah yang membuat James langsung menuju kediaman sahabatnya itu. Kejutan justru didapatkan James, ketika mendapati sahabatnya masih hidup.

Terpukul dan merasa dibohongi, James memutuskan mengikuti Mike, perkelahian di antara keduanya pun tak terhindarkan. Penjelasan dari masing-masing menyadarkan bahwa praktek tidak sehat dilakukan Rusty dan agensinya tersebut.

Rusty seakan mencari keuntungan untuk dirinya sendiri. Kembali sepakat, keduanya memutuskan untuk membalasnya dengan mempersenjatai diri untuk memburu Rusty dikediamannya.

Sebagai militer terlatih, keduanya mampu melumpuhkan Rusty dan rekannya yang lain. Sayang, Mike pun mengalami hal sama yang tertembak hingga membuatnya terluka parah. Dendam terbalaskan, keduanya segera pergi.

Dalam perjalan kembali, Mike tahu tidak akan selamat meminta sahabatnya kembali seperti saat di Jerman. Untuk mengatakan bahwa dia mati tidak sia-sia. Itulah yang dilakukan James dengan membakar Mike bersama dengan mobilnya dan meninggalkannya di area yang jauh dari hiruk pikuk manusia.

James pun mencoba kembali ke kehidupan normal bersama dengan istri dan putra semata wayangnya. Sebelumnya, James yang merasa curiga kepada Rusty. Terlebih apa yang ditunjukan Salim sebelum dia melumpuhkannya.

Membuatnya kembali ke kediaman Salim dan menemui istrinya Sylvia (Amira Casar) sebelum kembali ke Amerika. Demi membuktikan apa yang disampaikan Salim tentang penelitiannya yang sebenarnya untuk menyelamatkan dunia bukan sebaliknya.

Dengan bantuan Sylvia, mereka kemudian menuju ke Bank Swiss untuk mengambil bukti tersebut. Sejak awal tidak ingin menyakiti Sylvia dan anak-anaknya, James kemudian pergi dengan membawa bukti yang berada di sebuah tablet.

Benar saja, James mendapati sebuah video pesan dari Salim. Di video tersebut Salim mengatakan penelitian yang dilakukan untuk menciptakan obat untuk menyembuhkan orang banyak dari sebuah virus mematikan.

Hasil penelitian ini untuk diwariskan kepada anak pertamanya. Untuk kemudian hari dilanjutkan dan mampu menyelamatkan banyak nyawa di seluruh dunia.

Film karya sutradara Tarik Saleh, dari judulnya yaitu The Contractor kemudian genre yang diusung action thriller serta potongan cerita sangat jelas film yang hadirkan banyak hadirkan adegan aksi, baku hantam dan baku tembak. Tetapi tak lupa drama keluarga disisipkan untuk menguatkan karakter dan cerita yang dibawa karakter utamanya, yaitu James Harper.

Genre action pada filmnya ditampilkan melalui adegan per adegan yang cukup menarik dan nyaman untuk penonton lihat. Adegan aksi tentu akan memunculkan banyak darah itu pun masih masuk akal dan tidak berlebihan. Sesuatu yang sejak awal dipersiapkan dengan baik.

Premis filmnya pun cukup menarik, tetapi masih tak cukup kuat. Setelah menonton dapat dilihat J.P. Davis sebagai penulis hanya berfokus pada cerita serta konflik yang dibawa karakter utamanya, yaitu James Harper. Tentang seorang mantan satuan khusus yang dipecat dengan tidak terhormat.

Keadaan menjadi sulit yang memaksanya mengambil pekerjaan apa saja sekali pun dengan resiko tinggi. Melakukan sebuah misi kemudian dikhianati, lalu berjuang untuk kebenaran walau diambang kematian.

Ending-nya tak lain dengan membalaskan dendam kepada orang jahat. Pada akhirnya protagonis sebagai pemenang dan antagonis yang kalah.

Ini yang membuat cerita yang dibangun Davis terasa cukup datar. Dinamika untuk menciptakan perasaan di penontonnya tidak turun-naik. Tarik Saleh sebagai sutradara pun pengaplikasian ke adegan dilakukan langsung pada poin ceritanya.

Davis juga Tarik membuat cerita di bagian-bagian tertentu putus begitu saja. Padahal keduanya bisa memperlebar adegan tanpa harus keluar dari koridor cerita. Dengan kata lain pengembangan sebuah konflik melalui penjelasan adegan lanjutan yang lebih mendetail. Atau sekedar menyisipkan plot twist di adegan tertentu untuk menambah kemenarikan konflik juga cerita.

Bagian tertentu ini seperti siapa dalang dibalik bocornya misi di Jerman, bisa juga pengembangan tentang nasib tablet yang berisikan video rekaman ilmuwan Salim, juga pada bagian flashback sebagai keterkaitan James kecil dengan James dewasa.

Sebenarnya, secara utuh juga esensi filmnya, The Contractor masih bisa dinikmati dengan alur yang memang jelas. Hanya saja jika poin-poin seperti adegan penjelasan atau menyisipkan plot twist ada sejak awal pasti membuat sense berbeda pula pada filmnya.

Production company: 30WEST, Icon Films
Distributor: STX Films
Cast: Chris Pine (James Harper), Gillian Jacobs (Brianne Harper), Ben Foster (Mike), Kiefer Sutherland (Rusty Jennings), Eddie Marsan (Virgil), Florian Munteanu (Kaufman), Nina Hoss (Katia), Tait Fletcher (Dalton), Fares Fares (Salim Mohamed Mohsin), JD Pardo (Eric), Alexej Manvelov (Asset), Tyner Rushing (Christine) etc
Director: Tarik Saleh
Screenplay: J.P. Davis
Producers: Josh Bratman, Chris Pine, Robert Simonds, Jake Carter, Michael Flynn, Dan Friedkin, Jonathan Fuhrman
Duration: 1 hours 43 minutes