Film

Unsur Kejut Di Episode Perdana, Sianida Siap Curi Perhatian Penonton?

135
×

Unsur Kejut Di Episode Perdana, Sianida Siap Curi Perhatian Penonton?

Share this article

LASAK.iD – Serial orisinil terbaru WeTV berjudul Sianida mulai tayang hari ini, Rabu (25/8). Serial pertama WeTV yang mengusung genre crime-thriller ini akan hadir dalam 12 episode. Seperti judulnya, Sianida akan menghadirkan cerita yang di adaptasi dari kasus kopi sianida yang terjadi di tahun 2016 lalu.

Dapat kesempatan menonton lebih awal, episode perdana yang langsung menampilkan kematian karakter Amelia karena kopi sianida cukup membuat terkejut. Penulis dan Sridhar Jetty sebagai sutradara sepertinya gerak cepat untuk langsung menarik perhatian penonton.

Termasuk konflik percintaan dalam cinta segitiga antara karakter central, yaitu Jenny (Aghniny Haque), David (Rio Dewanto) dan Amelia (Jihane Almira). Kejutan lainnya di episode perdana. Menariknya perselingkuhan dihadirkan dalam balutan LGBT.

Yap, dimana karakter Jenny dan Amelia yang justru terlibat dalam skandal perselingkuhan. Tim produksi cukup berani untuk mengangkat isu yang terbilang sensitif di Indonesia. Bahkan tak segan menghadirkan adegan panas keduanya. Walau tidak se-vulgar serial dari negara lain, seperti Thailand hingga Tiongkok yang terkenal dengan dramanya yang bertema BL (boys love).

Baca juga: Sianida Serial Orisinil Terbaru WeTV Bergenre Crime-Thriller Siap Dirilis

Salah satu unsur inti ditampilkan di awal bisa menjadi gambling di penonton. Apabila episode berikutnya menampilkan tayangan yang datar dan kurangnya unsur kejut atau plot twist yang dijanjikan tim produksi sebelumnya. Ekspektasi penonton pun bisa menurun, yang mungkin hanya menjadi tontonan yang monoton.

Meski begitu, akting Aghniny Haque yang memerankan karakter Jenny cukup impresif di episode awal. Dan patut apresiasi untuk berani melakoni peran yang berbeda dan menantang sebagai penyuka sesama jenis. Semoga karakter Jenny pun bisa menampilkan kejutan hingga episode 12.

Sianida berkisah tentang Amelia (Jihane Almira) dan Jenny (Aghniny Haque) yang merupakan sepasang kekasih yang saling mencintai dari awal. Amelia dipaksa menikah dengan David (Rio Dewanto) oleh keluarganya. Demi memisahkan Amelia dengan Jenny. Di sebuah momen kebersamaan, Amelia yang meminum secangkir kopi harus menerima nasib naas yaitu meninggal karena meminum kopi berisi racun sianida. Jenny yang memesan kopi tersebut harus terseret hukum karena dituduh sebagai pembunuhnya.

Jenny yang sangat mencintai Amelia justru berbalik mencurigai David sebagai pembunuhnya. Namun hal ini sama sekali tidak mudah karena David juga menuduh Jenny mati matian melalui media, TV, wawancara dan apapun itu caranya. Bisakah Jenny membuktikan dirinya tak bersalah?

Kisahnya akan tayang melalui streaming maupun offline, secara gratis, di aplikasi WeTV dan juga iflix, atau melalui link WeTV. Pada hari Rabu setiap minggunya mulai pukul 18.00 WIB.