Film

Menparekraf Sandiaga Uno Puji Film Ngeri Ngeri Sedap Punya Nilai Luhur

47
×

Menparekraf Sandiaga Uno Puji Film Ngeri Ngeri Sedap Punya Nilai Luhur

Share this article

LASAK.iD – Film Ngeri Ngeri Sedap mendapatkan apresiasi positif dari berbagai pihak. Selain masyarakat, apresiasi untuk film karya Bene Dion juga datang dari kalangan pemerintah.

Sebelumnya pujian terlontar dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan saat melakukan nonton bareng dengan cast & crew dari film Ngeri Ngeri Sedap.

Kini pujian juga datang dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno yang pada Minggu (26/6) lalu melakukan nonton bareng film Ngeri Ngeri Sedap di kawasan Blok M, Jakarta Selatan.

Menurut saya film ini benar-benar menghibur, tapi tetap ada nilai luhurnya,” ungkap Menteri Sandiaga Uno.

Ngeri Ngeri Sedap pun berhasil membuat perasaan Menteri Sandiaga Uno sedih sekaligus bahagia.

Sedihnya ada terharunya ada ketawa banyak terus mata kita dimanjakan dengan pemandangan yang sangat indah musik yang merdu,” lanjutnya.

Menteri Sandiaga Uno pun yakin dengan kualitas film Indonesia untuk bisa menembus perfilman dunia. Optimis menang penghargaan kelas dunia dengan penyajian yang apik dan kualitas cerita yang luar biasa.

Mewujudkan hal tersebut beliau menyampaikan pemerintah akan membantu memfasilitasi film karya anak bangsa. Karena adanya film-film berkualitas seperti Ngeri Ngeri Sedap, dapat membantu kebangkitan ekonomi pasca-pandemi.

Ini mendukung kebangkitan ekonomi kita dan ada promosi wisata yang disampaikan secara apik dan menurut saya ini strategi pemasaran yang sangat tepat. Karena melibatkan sineas muda kita dan lapangan kerja yang tercipta juga banyak, pada saat yang bersamaan ini juga menyentuh pariwisata berbasis alam yang sangat indah di danau Toba dan destinasi super prioritas, dan tentunya budaya. Ini yang menurut saya perlu kita tingkatkan,” ungkapnya.

Beliau kemudian menutup komentarnya dengan menyampaikan sebuah pantun, “Dari Medan berujung ke Sibolga Mampir ke Samosir untuk menginap, sambil menikmati indahnya danau Toba, ayo kita saksikan lagi Ngeri Ngeri Sedap.”

Film Ngeri Ngeri Sedap memang memberikan paket lengkap bagi sebuah tayangan. Selain ceritanya yang dekat dengan keseharian, pemainnya pun berhasil keluar dari zona nyaman dan berhasil membawakan peran dengan baik di film ini.

Film perdana rumah produksi Imajinari bekerja sama dengan Visionari Film Fund sampai hari ke-22 penayangan telah mencapai 2.205.942 penonton. Hingga kini, film Ngeri Ngeri Sedap masih tayang di berbagai kota di Indonesia.

Film Ngeri Ngeri Sedap menggambarkan keresahan anak terhadap orangtua, yang dikemas dalam sudut pandang keluarga Batak dengan latar Sumatera Utara.

Film ini dibintangi oleh Boris Bokir, Gita Bhebhita, Lolox, Indra Jegel, Tika Panggabean dan Arswendy Bening Swara.