Music

Konser Musik Sebagai Branding Mira Lesmana Untuk Setiap Karyanya

47
×

Konser Musik Sebagai Branding Mira Lesmana Untuk Setiap Karyanya

Share this article

LASAK.iD – Penayangan film Bebas di seluruh bioskop di tanah air hanya tinggal menghitung hari. Jelang penayangannya Miles Films menggelar musik spesial dalam sebuah konser bertajuk Konser Bebas: Pesta 90-an. Sederet musisi dan penyanyi yang dihadirkan seperti Vina Panduwinata, NTRL, Andra and The Backbone serta Project Pop menjadi beberapa wajah dari masa musik tahun 90-an.

Selain para seniornya, dalam konser yang berlangsung kurang lebih selama 3 jam tersebut nama Vidi Aldiano dan Eva Celia juga ikut memeriahkan. Begitu juga dengan 2 pemain utama remaja dari film Bebas yang juga penyanyi muda tanah air Sheryl Sheinafia dan Maizura. Meski berbeda generasi namun keempat penyanyi muda berbakat berhasil menghibur 1.300 penonton dengan membawakan lagu tahun 90-an.

Tidak hanya obsesi dengan film yang menghadirkan masa SMA. Musisi yang dihadirkan dalam konser ternyata juga menjadi bagian dari obsesi Mira Lesmana. Bahkan diungkapkan Mira Lesmana jelang Konser Bebas, beberapa musisi dan penyanyi yang diharapkan justru gagal tampil karena kesibukan dan jadwal yang bentrok.

Namun Mira Lesmana merasa puas dengan line up yang tampil dalam Konser Bebas. Terlebih sosok Vina Panduwinata yang sebelumnya tidak berharap banyak untuk bisa ikutan justru mengiyakan ajakan pertama darinya.

Terkait dengan konsernya, Mira mengatakan ini merupakan proses paralel dari filmya. Sebelumnya baik Mira maupun Riri tidak terpikir jika konsep musik yang ingin ditampilkan benar-benar menjadi sebuah konser live.

Melihat dari film sebelumnya seperti AADC juga Laskar Pelangi acara musik yang dibuat lebih banyak di televisi. Penonton yang hadir pun sebatas tim produksi, pemain dan undangan yang kebanyakan juga dari kalangan artis. Lagu dan musik yang dihadirkan pun sebatas pada soundtrack filmnya saja.

Kali ini memang mengikuti tema filmnya tahun 90-an. Menariknya tidak sebatas pada soundtracknya saja karena yang dihadirkan merupakan musisi dan penyanyi lintas generasi. Begitu juga dengan lagu-lagu yang dibawakan. Menurutnya saat ini bahkan generasi milenial sekalipun kembali mengenal musik dari sepanjang tahun 90-an.

Terlepas dari itu semua, baik dari sisi Miles Films maupun Mira Lesmana dan Riri Riza memang ingin membuat brandingnya tersendiri. Dimana setiap filmnya selalu ada persembahan musik sebagai jalan lain untuk mempromosikan film karya keduanya. Hal itu pun berhasil dilakukan jika melihat kembali film mereka AADC hingga yang terakhir Kulari Ke Pantai.

(Sarah)