Celebs

Ini Kata Seo In-guk Tentang Pipeline Filmnya Setelah 8 Tahun Absen

50
×

Ini Kata Seo In-guk Tentang Pipeline Filmnya Setelah 8 Tahun Absen

Share this article
photo by instagram Seo In-guk (@seo_cccc)

LASAK.iD – Aktor Seo In-guk kembali ke layar lebar untuk pertama kalinya setelah 8 tahun. Untuk film bergenre crime-comedy berjudul Pipeline. Film ini sebelumnya dijadwalkan tayang pada tahun lalu namun harus mengalami penundaan karena pandemi dan baru tayang di bioskop sejak 26 Mei 2021 lalu.  

Kabar ini diungkapkan sang aktor saat menggelar fanmeet untuk drama terbarunya, Doom at Your Service yang tanpa sengaja juga sedang tayang. Itu tidak disengaja, tapi saya senang bisa bertemu penggemar melalui film dan drama,” kata Seo saat wawancara online dengan Ilgan Sports seperti dilansir melalui naver korea.

Ada hal berbeda yang saya tunjukkan melalui setiap karakter yang saya mainkan, dan saya senang bisa berbagi keduanya pada waktu yang sama,” tambahnya.

Dalam wawancara tersebut, Seo In-guk berbagi pengalaman selama keterlibatannya di film Pipeline. Banyak hal berbeda yang ditunjukan dirinya di film ini. Selain harus melakoni adegan aksi, seperti merangkak di tinju hingga di tendang. Soe harus menjalani syuting di terowongan bawah tanah, yang berdebu dan sempit hampir selama 3 bulan.

Sangat menyegarkan dan baru untuk bekerja dalam sebuah cerita yang terjadi di terowongan bawah tanah. Tapi itu sangat sulit untuk difilmkan. Karena saya terkurung di satu tempat untuk adegan film [terjadi di bawah tanah], itu sangat menantang secara psikologis. Saya sangat mudah lelah dan merasa seperti tercekik. Syukurlah, kerja tim kami kuat dan semua orang di lokasi saling bersorak untuk melanjutkan. Juga, di dalam terowongan bawah tanah, ada banyak debu. Terkadang kami sengaja menciptakan lebih banyak debu, dan saat itulah sangat sulit bahkan untuk membuka mata saya. Karena kami harus membuat film selama sekitar tiga bulan, staf menyiapkan bubuk aman yang terlihat seperti debu, seperti bubuk kacang. Tapi tetap saja, kualitas udaranya buruk karena ruang syuting terlalu sempit, dan aku benar-benar merasa sulit bernapas“, jelas Soe.

Bahkan saat itu Seo In-guk harus menambah berat badan untuk mencapai angka 74 kg. Berbanding terbalik untuk perannya dalam drama Doom at Your Service, dimana berat badan Soe In-guk hanya sekitar 68 kg.

Saya memiliki berat 74 kilogram [163 pon] ketika saya sedang syuting “Pipeline,” dan untuk “Doom at Your Service” berat saya 68 kilogram. Jika perlu untuk memainkan karakter saya, saya bisa menambah atau mengurangi berat badan sebanyak yang saya inginkan. Bagi saya, mengubah berat badan saya hanyalah salah satu cara untuk menunjukkan siapa karakter saya,” tegasnya.

Pipeline yang bergenre crime-criminal berpusat pada enam pencuri yang mencoba mencuri minyak dalam jumlah besar yang disimpan di bawah tanah Korea. Seo In-guk memainkan karakter utama yang dikenal sebagai insinyur pengeboran tak tergantikan yang bernama Pindol.

Diawal karir Seo In-guk adalah seorang penyanyi dan sempat mengikuti ajang pencarian bakat Superstar K di tahun 2009. Debut aktingnya di mulai di 2012 melalui beberapa judul drama, mulai dari Love Rain, Reply 1997 dan The Sons.

Setahun berselang Soe In-guk dipercaya untuk bermain dalam judul film No Breathing yang sekaligus debutnya layar lebar dengan memainkan karakter Won-il. Tampilkan akting yang memuaskan, setelahnya wajah Seo In-guk cukup sering menghiasi beberapa judul drama. Dan tak jarang selalu menjadi main character atau pemeran utama. Salah satunya yang sedang tayang Doom at Your Service.

source by naver korea